Posted by : Anak Bone Rabu, 09 November 2011

Kali ini saya buat potingan yang lagi hangat-hangatnya dibicarakan yaitu konflik antara Bone VS Palopo
langsung ke intinya aja yah...

Sumber pertama dari kakak saya di UNHAS dan sumber kedua dari Ujungpandang Ekspres
  1. Menurut informasi yang saya dapat dari beberapa sumber awal kejadian di depan kampus STIMIK Dipanegara yaitu rebutan karcis satpam.  Saat itu mereka (Mahasiswa Bone dengan Palopo) bersenggolan dan salah satu dari mereka terjatuh dan tak lama kemudian mereka berdua saling maki-memaki hingga pada puncaknya yaitu Mahasiswa Bone menikam Mahasiswa Palopo.  Sebenarnya perselisihan di kedua belah pihak sudah terjadi sejak lama dan sudah menjadi musuh bebuyutan.  Puncak perang terjadi di BTP (Bumi Tamalanrea Permai).  Sekarang Palopo sudah bergabung dengan Enrekang dan Tator yang disingkat EROPA (EnRekang TatOr PAlopo) melawan Bone.  Baru-baru ini Kodektoren UNHAS diparangi hingga harus dilarikan kerumah sakit.  
  2. Kejadian itu bermula saat ratusan massa memakai scrap dan helm standar dengan dilengkapi senjata tajam masuk menyerang ke dalam kampus STIMIK. Seorang mahasiswa yang hendak pulang dihadang dan langsung ditusuk perutnya.
    “Saya tidak tahu masalah, langsung ditahan dan dipukuli,” kata Amrul di RS Wahidin Sudirohusodo.
    Sepuluh unit kendaraan roda dua terparkir di parkiran rusak. Gedung perkuliahan STIMIK juga jadi sasaran para massa.
    Tak selang berapa lama, terjadi bentrok di Kompleks Bumi Tamalanrea Permai (BTP), Kamis (27/10) malam sebagai imbas penikaman di kampus STIMIK itu. Akibatnya, dua orang terkena senjata tajam dan dua motor hangus dibakar. Selain itu terdapat satu uniot mobil dan satu unit motor yang juga rusak terkena lemparan batu. 

Terakhir, Sekretariat Perhimpunan Mahasiswa Bone (PMB) Arumpone Politehnik Ujung Pandang, di BTN Asal Mula, Kec. Tamalanrea diserang oleh sekelompok pemuda, Jumat (4/11/2011) dini hari. Sebelumnya, Rabu (2/11/2011) seorang mahasiswa asal Palopo diparangi di depan rumahnya oleh sekelompok orang yang belum diketahui identitasnya.
Menurut informasi, kejadian itu terjadi sekitar 01.30 Wita. Sekelompok pemuda menyerang sekretariat itu, saat penghuni sekret sementara istirahat. Para pelaku melempari menggunakan batu dan senjata rakitan jenis papporo.
Akibatnya, satu unit laptop dibawa kabur pelaku. Selain itu, enam unit sepeda motor berada di tempat itu rusak. Para pelaku meninggalkan senjata parang dan samurai di kuburan tepat di samping asrama.
Lima hari lalu, dua asrama mahasiswa Luwu diserang dengan bom molotov. Dua asrama mahasiswa Luwu itu masing-masing berada di Jl Sungai Limboto, Kec. Makassar dan Jl Perintis Kemerdekaan KM IV Lr 9, Kec.Tamalanrea.
Sebuah pondokan mahasiswa yang juga berada di Jl Perintis Kemerdekaan KM IV Lr 9, Kec. Tamalanrea jadi korban para pelaku. Penyerangan terhadap pondokan diketahui bernama Pondok Fina diduga salah sasaran.


Jangan Lupa Komentar.....

{ 3 komentar... read them below or Comment }

  1. kapan damainya yah???trus apa gunanya???merusak citra mahasiswa n suku masing2...banyak cara menunjukkan kehebatan ca bkn cm aseggekeng sj...klo mau persng keisrael kan bs jadi syuhada lebih mulia dr pada mate maddongo2....bone untuk lebih damai....pissss

    BalasHapus
  2. salah mengartikan sir' na pacce' ini sehingga bisa terjadi perseteruan

    BalasHapus

Welcome to My Blog

Blogger templates

follow me on twitter

Pengunjung

Diberdayakan oleh Blogger.

- Copyright © 2013 Bayu Alfian -Dark Amaterasu Template- Design by YONDARKNESS -Original by Blog Johanes-